Jogja sangat terkenal dengan daerah Gunung Kidulnya. Potensi wisata yang kerap menjadi incaran para wisata Jogja yaitu pantai-pantai indah di Gunung Kidul, hingga saat ini Gunung Kidul masih menjadi tempat yang exis dikalangan para wisatawan sehingga banyak bermunculan wisata-wisata pantai baru di Gunung Kidul.
Salah satu pantai yang menjadi incaran wisatawan yaitu Pantai Greweng. Pantai ini terletak di Desa Jepitu, Girisubo, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pantai Greweng ini juga tetanggaan dengan Pantai Wedi Ombo. Pantai Greweng sendiri menyuguhkan beberapa keindahan dan pesonanya tersendiri.
Pantai yang menyajikan pesona alam yang masih asri dan alami ini banyak memberikan kesan dan pesan yang menarik bagi para wisatawan yang berkunjung karena perjuangan untuk menuju pantai ini yang cukup berat. Jalan untuk menuju ke Pantai Greweng ini harus melewati ladang-ladang milik penduduk sekitar, dan selain pemandangan ladang penduduk selama perjalanan para wisatawan juga akan disuguhkan dengan pemandangan perbukitan yang akan memanjakan mata.
Keindahan pantai ini memang tak perlu diragukan lagi, Pantai dengan view laut yang diapit oleh dua batu karang yang besar dengan ombak yang relatif sedang menjadikan pantai ini dapat dilakukan aktifitas seperti bermain pasir maupun air, namun harus tetap berhati-hati.
Yang cukup menarik juga di pantai ini kerap dijadikan untuk camping ground karena memang suasana pantainya yang cocok untuk melepas lelah dan beban pikiran selama berada di Kota. Karena memang suasanan yang tenang dan nyaman seperti ini tak dapat ditemukan di Kota.
Di Pantai Greweng ini juga terdapat sumber mata air tawar yang berada di sebelah utara dan di sebelah selatan Pantai ini. Air tawar tersebut yang mengalir ke Pantai Greweng ini. Jadi gimana?? tertarik gak untuk liburan ataupun camping bersama teman-teman kalian ke Pantai Greweng ini??? Gak bakal nyesel deh dengan keindahan pantai ini.
Cari oleh-oleh di Jogja langsung aja ke Bakpia Mutiara Jogja