#TipsKesehatan: 4 Hal Positif yang Akan Kamu Dapat Saat Mengurangi Nasi Putih

Banyak orang mengkonsumsi lebih sedikit nasi putih saat menjalani program diet penurunan berat badan. Mereka mengubah nasi putih menjadi karbohidrat rendah kalori seperti beras merah. Banyak ahli gizi percaya bahwa mengkonsumsi nasi putih dapat memberikan berbagai efek negatif pada kesehatan tubuh. Seperti dilansir berbagai sumber, berkurangnya konsumsi nasi putih dapat memberikan empat manfaat kesehatan:
 

Mengurangi risiko alergi

 
Beberapa orang alergi terhadap nasi putih. Karena itu, mengurangi konsumsi nasi putih secara otomatis akan mengurangi risiko alergi yang biasanya muncul dengan gejala termasuk gatal, bersin, dan sesak napas. Namun, ini tidak berlaku bagi beberapa orang ya. Kamu yang tidak memiliki alergi, bisa mengkonsumsi nasi putih seperti biasanya.
 

Mengurangi risiko obesitas

 
Nasi putih umumnya terkait dengan obesitas. Meskipun mungkin menjadi sumber energi, makan nasi putih tanpa olahraga dapat menambah berat badan. So, kamu harus mulai rajin olahraga ya!
 

Mengurangi sembelit

 
Konsumsi nasi putih dapat menyebabkan sembelit karena mengandung lebih sedikit serat. Karbohidrat yang terkandung dalam nasi putih dapat menyebabkan gangguan pencernaan jika dikonsumsi secara teratur.
 

Pertahankan kadar gula darah

 
Mengurangi konsumsi beras putih akan membantu menjaga kadar gula darah kamu di jalur aman karena indeks glikemik yang tinggi dalam nasi putih dapat meningkatkan kadar gulamu. Karena itu, lebih baik mengonsumsi nasi putih lebih sedikit, terutama bagi kamu yang menderita diabetes tipe 2.
 
Sebenarnya, tak ada salahnya mengkonsumsi nasi putih, sebab seperti kita tahu beberapa hal di atas hanyalah pengingat bahwa semuanya harus seimbang. Kalau kamu masih tetap mengkonsumsi nasi putih, diwajibkan untuk rutin berolarga 🙂