Bakpia Mutiara Jogja – Ketika berlibur ke suatu tempat, kita akan menyusun itenerary yang berisi hal-hal yang akan dilakukan selama berada di kota tersebut. Umumnya, mengunjungi tempat wisata andalan kota tujuan masuk dalam itenerary.
Selain itu, mencicipi kuliner khas kota yang kita sambangi turut menjadi agenda utama. Semua rangkaian kegiatan selama berlibur akan diakhiri dengan agenda membeli oleh-oleh. Membeli oleh-oleh adalah hal yang lazim dilakukan orang Indonesia ketika berlibur.
Umumnya oleh-oleh yang dibeli tak hanya untuk diri sendiri. Keluarga, kerabat, rekan kerja bahkan tetangga ikut kebagian. Ditambah lagi ketika berpamitan untuk berlibur, keluarga, saudara atau kerabat terdekat akan meminta oleh-oleh khas kota yang kita sambangi.
Bahkan ketika mereka tak meminta pun kita tetap membeli buah tangan agar mereka ikut merasakan secuil nuansa kota yang kita sambangi. Nah, jika kamu mengunjungi Jogja maka oleh-oleh yang wajib kamu beli adalah panganan manis yang sangat terkenal yaitu bakpia.
Apa Itu Bakpia?
Bakpia adalah panganan khas Jogja dengan bentuk bulat pipih dan rasa yang manis. Pada mulanya bakpia terbuat dari adonan tepung dengan isian kacang hijau yang disebut kumbu. Namun, seiring berjalannya waktu, hadir beragam bakpia dengan isian yang tak kalah menarik seperti keju, coklat, kumbu hitam, green tea hingga ragam isian lainnya.
Kenapa Harus Beli Bakpia?
Sebagaimana disebutkan sebelumnya bahwa bakpia adalah oleh-oleh khas Jogja, untuk itu kamu tak akan kesulitan untuk menemukan bakpia. Di Jogja, kamu dengan akan mudah menemukan bakpia baik di pusat oleh-oleh hingga ke pasar-pasar tradisional.
Selain lekat dengan kota Jogja, panganan ini memiliki rasa yang sangat ramah di lidah siapa saja. Ketimbang membeli oleh-oleh gudeg yang cenderung manis dan tak selalu cocok di lidah orang Indonesia yang terkenal dengan keragaman kulinernya, panganan bakpia jadi comfort food untuk lidah orang Indonesia dengan latar belakang kuliner yang beragam.
Bakpia adalah panganan yang tahan lama. Pasalnya, bakpia dimasak dengan teknik oven. Makanan yang diolah dengan teknik ini mampu bertahan hingga 1 minggu. Inilah alasan mengapa kamu harus membeli bakpia sebagai oleh-oleh untuk orang-orang tercinta yang sedang menantikanmu pulang dari liburan.
Nah, salah satu gerai bakpia dengan kualitas premium, tahan lama, tanpa menggunakan bahan pengawet dan tanpa pewarna, maka pilihan yang tepat adalah gerai Bakpia Mutiara Jogja. Harganya juga cukup ramah dikantong mulai dari Rp29.000 per kotak. Untuk pembeliannya bisa dilakukan secara online dan offline.