Membeli bakpia sebagai buah tangan sesaat sebelum meninggalkan Jogja adalah aktifitas seru yang paling dinanti-nantikan. Memasukkan bakpia sebagai salah satu oleh-oleh yang hendak dibawa pulang ke rumah adalah pilihan yang tepat. Pasalnya, bakpia merupakan oleh-oleh khas Jogja yang termasuk sebagai comfort food di lidah siapa saja.
Di Jogja kamu bisa menjumpai berbagai merek bakpia yang menjajakan bakpia kering maupun basah. Terakhir, bahkan bermunculan bakpia jenis lain yang tak kalah menarik, yaitu bakpia kukus.
Salah satu merek bakpia yang sudah populer di kalangan masyarakat Jogja maupun wisatawan adalah Bakpia Mutiara. Bakpia Mutiara merupakan merek bakpia kreasi pasangan suami-istri yang mengolah bakpia jenis basah dengan daya simpan di suhu ruangan hingga 7-9 hari.
Daya simpan yang lebih panjang membuat merek bakpia yang sudah eksis sejak tahun 2008 ini unggul bila dibandingkan merek bakpia sejenis. Sebelum memutuskan berburu Bakpia Mutiara sebagai oleh-oleh, yuk kenalan dulu dengan macam-macam isian dan harga Bakpia Mutiara 2023.
Macam-Macam Isian Bakpia Mutiara 2024
Sejak beroperasi pada tahun 2008 hingga hari ini, Bakpia Mutiara sudah mengembangkan lima jenis isian yang nikmat dan seimbang. Adapun kelima isian tersebut adalah keju, cokelat, kacang hijau, kumbu hitam, dan green tea.
Kelima isian bakpia ini disinyalir menggunakan bahan baku berkualitas tinggi. Misal, pada isian keju, produsen Bakpia Mutiara hanya menggunakan keju murni yang berkualitas tinggi. Hal serupa pun berlaku pada isian cokelat.
Bahan baku cokelat yang digunakan produsen Bakpia Mutiara hanyalah coelat murni yang cenderung pahit. Jika kamu adalah pecinta cokelat maka sebutir Bapia Mutiara isian cokelat akan menyempurnakan harimu.
Isian kacang hijau sebagai isian original bakpia yang sudah dipelihara dan dikembangkan sejak jaman dahulu pun hanya menggunakan kacang hijau dengan kualitas tinggi. Hal serupa juga berlaku pada isian kumbu hitam dan green tea.
Harga Bakpia Mutiara 2024
Penggunaan bahan baku isian maupun kulit bakpia yang berkualitas tinggi membuat Bakpia Mutiara kerap disebut sebagai bakpia dengan kulitas premium. Namun, hal ini bukan berarti membuat merek bakpia yang sudah memiliki sembilan outlet di Jogja ini, mahal. Saat ini harga Bakpia Mutiara kemasan 10 pcs dibanderol mulai Rp29.000. Harga ini bervariatif sesuai isian bakpia dan pilihan kemasan bakpia yang hendak kamu beli.
Dengan kualitas yang sudah terbukti dan harga yang lebih ramah di kantong membuat Bakpia Mutiara menjadi merek bakpia nomor satu di Jogja. Apakah kamu salah satu pecinta Bakpia Mutiara?