Healing adalah kata yang populer di kalangan remaja masa kini. Istilah ini merujuk pada kegiatan yang dilakukan untuk memulihkan diri dari rutinitas yang menjemukkan. Ada banyak cara untuk healing. Mulai dari berlibur ke suatu tempat hingga berburu kuliner favorit.
Berlibur ke suatu tempat adalah pilihan healing yang paling banyak dilakukan dan pantai kerap menjadi tempat yang dituju untuk memulihkan hati dan pikiran.
Jika kamu sedang menetap di Jogja ataupun hendak berlibur ke Jogja untuk sementara waktu dan ingin menjadikan pantai sebagai tujuan healing, maka pantai mungil di Gunungkidul ini layak kamu sambangi.
Pantai yang dimaksud adalah Pantai Mbirit. Mungkin, nama pantai ini terdengar tak begitu familiar. Tapi pantai yang tersembunyi di barat Gunungkidul ini menyimpan daya tarik yang memikat. Sebelum kesana, yuk kenalan dulu sama si mungil ini.
Pesona Pantai Mbirit
Di antara surga pantai yang ditawarkan wilayah Gunungkidul, Pantai Mbirit termasuk pantai mungil sekaligus tersembunyi.
Garis pantainya tak seberapa luas karena di sisi kiri kanan diapit oleh gagahnya gunungan karang, namun kesan hening dan seolah sedang berada di pantai pribadi adalah kesan pertama yang akan kamu rasakan setibanya di sini.
Pantai Mbirit beralamat di Dusun Bedalo, Desa Krambilssawit, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunungkidul atau tak seberapa jauh dari Pantai Butuh yang sudah mulai dikenal dan diburu pecinta pantai sepi.
Jika kamu datang kesini dengan tujuan untuk healing, maka kamu sudah berada di tempat yang tepat. Kamu akan memulai perjalanan menuju pantai dengan cara trekking melewati bukit. Pemandangan sejuk khas wilayah pesisir segera menyapa begitu kakimu mulai menapak bukit karang.
Trekking beberapa saat akan membuat tubuhmu pulih dan kepalamu mulai berimajinasi mengkhayalkan panorama macam apa yang akan kamu jumpai setibanya di pantai nanti.
Setibanya di Pantai Mbirit, segala lelah dan kesalmu akan terbayar lunas. Kamu akan disapa oleh panorama pantai nan mungil namun indah.
Kawasan berpasir putih di pantai ini tidak terlalu luas karena diapit oleh gugusan batu karang yang membuat pantai ini tampak terisolasi. Sungguh pemandangan yang cocok jika kamu ingin healing dan terhindar dari drama selama berlibur.
Meski tak ada hamparan pasir putih yang luas di sejauh mata memandang, kamu masih bisa bersantai di antara kumpulan pasir sembari membaca buku atau pun menikmati camilan favorit.
Jika kamu ingin berpose dan mengabadikan keberadaanmu di sini lewat jepretan kamera, maka pandangan gugusan karang dan debur ombak yang menyelimuti karang akan membingkai fotomu dengan sempurna.
Selain bersantai di antara pasir putih ataupun berpose, cara terbaik menikmati pantai ini adalah bergegas ke bukit karang di sisi timur. Di sini kamu akan mendapati panorama samudera luas nan biru di sejauh mata memandang.
Rute Menuju Pantai Mbirit
Pantai Mbirit berjarak sekitar 55 km dari pusat kota Jogja atau dapat di tempuh dengan 1,5 jam perjalanan.
Jika kamu berangkat dari Jogja, maka rute menuju Pantai Mbirit yang dapat kamu jajal adalah, berkendara menuju Bukit Bintang. Setibanya di sini silakan melanjutkan perjalanan hingga ke Lapangan Gading. Di sini kamu akan mendapati pertigaan, silakan belok kanan menuju Playen.
Terus berkendara ke selatan menuju Paliyan. Kamu akan melewati Puslapur TNI AD, Polsek Saptosari hingga tiba di Jalan Panggang-Wonosari. Dari jalan ini silakan berkendara menuju Desa Jetis hingga ke Pantai Butuh. Pantai Mbirit berada tak jauh dari Pantai Butuh, kamu cukup melihat panduan jalan yang ada.
Selamat menenangkan diri. Semoga kamu segera pulih dan siap menyambut hari baru.