Sebagai salah satu kota tujuan wisata, Jogja tak hanya menyuguhkan keindahan alam maupun kekayaan budaya. Demi menarik lebih banyak wisatawan, Kota Gudeg juga sering menyelenggarakan agenda seni dan budaya rutin setiap tahun. Uniknya, beberapa agenda ini dapat kamu nikmati dengan cuma-cuma.
Berikut adalah daftar agenda tahunan di Jogja yang bisa kamu akses secara gratis.
- Pasar Kangen
Pasar Kangen adalah gelaran yang menjajakan kuliner lawas dan barang-barang antik.
Di pasar ini kamu bisa memuaskan inner childmu dengan berburu jajanan lawas yang mungkin pernah kamu beli saat masih mengenakan seragam merah-putih.
Telur gulung, es serut, es goreng dan masih banyak lagi jajanan lawas akan diju dengan harga yang murah-meriah.
Bertempat di pelataran Taman Budaya Yogyakarta yang berlamat di Jl. Sriwedani No.1, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta City, pasar ini jadi ajang yang tepat untuk nostalgia.
- Ngayogjazz
Menyaksikan pagelaran musik jazz gratis hanya bisa kamu lakukan di Jogja. Ya, di Jogja kamu bisa menyaksikan festival musik jazz secara cuma-cuma jika menghadiri agenda musik tahunan Ngayogjazz.
Ngayogjazz diadakan setiap tahun dengan venue yang tak lazim. Kamu akan dibawa menonton pagelaran musik di desa-desa dengan alam yang permai. Tiap tahun lokasi Ngayogjazz selalu berpindah-pindah. Alhasil, selain menyaksikan musik kamu bisa merasakan nuansa pedesaan di Jogja yang permai nan asri.
- Sekaten
Sekaten adalah gelaran pesta rakyat yang diadakan menjelang maulid Nabi Muhammad SAW ini. Acara ini diinisiasi Keraton Kesultanan Yogyakarta untuk merayakan maulid. Uniknya, pesta rakyat ini bisa kamu sambangi secara cuma-cuma.
Kamu hanya perlu menyiapkan biaya untuk menikmati wahan permainan ala pasar rakyat. Kamu juga bisa memanjakan lidah dengan berburu kuliner nikmat. Tak hanya itu, di acara ini kamu bisa triffting sepuasnya.
- Pekan Budaya Tionghoa
Pekan Budaya Tionghoa adalah agenda tahunan yang digagas oleh masyarakat etnis Tionghoa di Jogja. Lazimnya, acara ini dilaksananakan jelang perayaan Imlek dan Cap Go Meh.
Kamu bisa menyaksikan langsung keriuhan Pekan Budaya Tionghoa di Kampung Ketandan yang berada di timur Jalan Malioboro.
Jika biasanya Jogja identik dengan wayang dan gamelan, kini saatnya menikmati sisi lain Jogja yang menyuguhkan pentas seni Liong dan Barongsai.
Ingin bersenang-senang di Jogja tanpa kehabisan uang? Catat jadwal agenda tahunan gratisnya di atas, ya!