Bakpia Mutiara adalah merek panganan khas Jogja yang kerap dijadikan oleh-oleh. Namun, bakpia yang terkenal lembut ini adalah bakpia basah yang cenderung tak bertahan lama. . Jadi, Bakpia Mutiara Jogja tahan berapa hari?
Nah, pasti ada di antara kalian yang menanyakan hal yang sama. Pertanyaan ini wajar, mengingat bakpia mutiara adalah jenis bakpia basah yang mudah berjamur, tengik, dan mengeras.
Alhasil, banyak yang merasa tak bisa menjadikan bakpia basah sebagai hadiah maupun oleh-oleh yang dapat disimpan dalam waktu lama.
Keraguan ini sirna jika kamu memilih Bakpia Mutiara. Pasalnya, bakpia yang mulai beredar sejak tahun 2008 ini sudah teruji memiliki daya simpan yang lebih lama.
Daya Tahan Bakpia Mutiara
Merangkum dari berbagai sumber, daya tahan Bakpia Mutiara Jogja berkisar antara 7-9 hari di suhu ruangan. Angka ini jauh lebih lama daripada daya tahan bakpia sejenis.
Meski sudah memasuki hari ke 7 hingga 9, merek bakpia satu ini tetap memiliki tekstur yang lembut dan tak berhamburan ketika digigit.
Tak seperti bakpia mereka lain yang mulai berjamur dan mengeluarkan aroma tengik setelah lewat 3-4 hari, Bakpia Mutiara berhasil mempertahankan kualitasnya meski tanpa bahan pengawet.
Alhasil, bakpia yang atu ini sangat tepat dijadikan oleh-oleh untuk rekan kerja, sahabat, keluarga atau orang-orang tercinta yang berada jauh dari kota asal bakpia diproduksi.
Mau kirim bakpia ke ujung Indonesia pun sudah tak perlu cemas lagi karena Bakpia Mutiara memiliki daya simpan hingga satu minggu lebih.
Varian dan Kemasan Bakpia Mutiara Jogja
Saat ini Bakpia Mutiara Jogja tersedia dalam lima varian yakni Kacang Hijau, Kumbu Hitam, Keju Spesial, Coklat Spesial, dan Green Tea.
Berbagai varian ini juga dikemas dalam beberapa pilihan kemasan dengan jumlah bakpia yang berbeda-beda dan harga yang tetap ramah di kantong.
Sudah tahukan kalau Bakpia Mutiara Jogja seawet itu? Ayo, borong semua variannya sekarang juga lalu kirimkan kepada rekan, sahabat, dan anggota keluarga tercinta.